Dori dan Mangga
Untuk 3 porsi
Bahan:
- 2 fillet ikan dori
- aduk jadi satu: jintan, merica, ketumbar, cabai bubuk, garam dan jus lemon, minyak zaitun
Bahan tumisan mangga:
- 1 sdm minyak
- 2 siung bawang putih cincang halus
- 1/2 bh bw bombay, rajang kasar
- 1 cm jahe cincang
- 2 buah cabai hijau besar rajang kasar
- 2 buah cabai merah besar, rajang kasar
- 3 buah cabai rawit cincang kasar
- 100 ml air
- merica
- garam
- 1 sdm jus lemon
- 1 buah mangga gedong gincu, kupas, potong dadu
Cara membuat:
Siapkan fillet dori atau ikan berdaging putih lainnya. Lumuri permukaanya dengan bumbu. Siapkan pan, panaskan pan dan letakkan ikan dori, panggang dipan hingga matang satu sisinya, balikkan dan panggang sisi lainnya hingga matang. Angkat.
Tuangkan 1 sdm minyak di pan bekas memanggang dori. Tumis bawang putih, bawang bombay, jahe dan cabai hingga harum, matang dan layu. Masukkan air, merica garam dan jus lemon. Aduk dan tumis hingga mendidih dan matang. Masukkan mangga, aduk dan masak selama 1 menit. Cicipi rasanya sesuaikan asinnya angkat.
Tata ikan di piring, siram dengan sausnya. Sajikan dengan nasi hangat.